Cara-Mendapatkan-Pulsa-Emergency-AXIS

Kuota Emergency AXIS: Fungsi dan Cara Mendapatkannya

Posted on

Apakah kalian sering kehabisan pulsa di momen-momen penting? Tentu hal tersebut akan sangat menyebalkan apalagi jika kita belum bisa segera isi ulang pulsa.

Namun beruntungnya, AXIS memiliki sebuah layanan yang bisa menjadi solusi atas masalah ini, yaitu Kuota Emergency AXIS.

Nah tentu kalian penasaran dong dan ingin tahu apa fungsi dari kuota emergency ini dan bagaimana cara kita untuk mendapatkannya.

Apa Itu Kuota Emergency AXIS?

Seperti namanya, ini merupakan sebuah layanan kuota yang bisa diklaim oleh para pelanggan AXIS dalam kondisi darurat.

Nah mungkin banyak dari kalian yang langsung terpikir mirip seperti layanan pulsa darurat Indosat atau pinjam pulsa Telkomsel.

Namun ternyata beda banget lho, jika pada layanan Indosat atau Telkomsel kita hitungannya pinjam atau hutang sehingga wajib untuk dibayar atau dilunasi.

Namun sedangkan layanan kuota Emergency AXIS ini tidak terhitung hutang pulsa, melainkan sebuah kuota axis gratis yang bisa didapatkan oleh para pelanggannya secara cuma-cuma.

Sehingga kalian pun tak perlu mengembalikan atau membayarnya di kemudian hari layaknya sebuah hutang piutang.

Fungsi Kuota Emergency AXIS

Dari penjelasan diatas mungkin kalian sudah tahu apa fungsi dan kegunaan dari kuota ini. Yaitu sebagai penyelamat di momen-momen penting ketika kalian kehabisan pulsa dan kuota.

Nah kuota emergency ini bisa kalian klaim secara gratis agar nantinya bisa tetap mengakses internet dan memudahkan kita untuk menghubungi orang atau mengisi pulsa.

Lalu berapa jumlah kuota gratis yang didapat dari layanan emergency AXIS tersebut? Bervariasi tergantung dari level pengguna.

Diantaranya ada 5 jenis level mulai dari Newbie, Junior, Intermediate, Senior, Master. Semakin tinggi level kalian, maka jumlah kuota yang didapat pun semakin besar.

Kuota emergency ini biasanya juga bisa diklaim setiap beberapa waktu sekali. Sehingga ada jeda waktu sampai kalian bisa mendapatkannya kembali secara gratis.

Dan menariknya lagi, kuota emergency ini bisa digunakan untuk mengakses semua jenis aplikasi di semua jaringan mulai dari 2G, 3G hingga 4G. Jadi tidak terbatas hanya pada app tertentu saja.

Cara Mendapatkan Kuota Emergency AXIS

Pasti banyak dari kalian yang sudah tidak sabar ingin segera ingin tahu bagaimana cara klaim kuota emergency dari AXIS tersebut.

Karena kuota gratis ini tentu akan sangat berguna disaat-saat genting seperti ketika kehabisan kuota namun belum gajian.

Nah untuk mendapatkan kuota emergency tersebut, maka kalian perlu daftar di aplikasi AXISnet terlebih dahulu. Simak tutorial lengkapnya berikut ini.

  • Pertama, download dan install aplikasi AXISnet di Handphone.
  • Selanjutnya, buka dan login dengan nomor AXIS kalian.
  • Setelah itu klik pada menu Lainnya yang ada di pojok kanan bawah.
  • Lalu kalian pilih menu Lihat Hadiah & Benefit di bawah levelmu.
  • Kemudian kalian tap opsi Kuota Emergency, dan klik Ambil untuk klaim.
  • Terakhir tinggal konfirmasi dengan tap YA untuk mengaktifkannya.
  • Sekarang kuota emergency sudah siap untuk kalian gunakan.

Kesimpulan

Nah itulah sedikit tips trik untuk mendapatkan kuota emergency AXIS secara gratis. Layanan ini sangat menarik dan bisa menjadi penolong di kala kita kehabisan kuota.

Kalian tinggal klaim saja kuota gratisnya melalui aplikasi AXISnet. Tingkatkan penggunaan agar levelmu naik dan kuota gratisnya pun akan semakin besar.

Semoga informasi diatas bisa membantu dan bermanfaat bagi kita semua. Nantikan juga update artikel menarik lainnya yang akan hadir setiap hari.

Pos Terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *