Cara-Cek-Kuota-Telkomsel

4 Cara Cek Kuota Telkomsel Paling Mudah Anti Ribet

Posted on

Cek kuota Telkomsel itu hal yang penting untuk dilakukan secara rutin supaya kita tahu berapa sisa paketan internet yang dimiliki.

Jangan sampai kalian malas mengecek kuota Telkomsel dan nantinya malah kehabisan data internet ketika sedang dibutuhkan.

Nah apakah kalian sudah tahu bagaimana cara untuk mengetahui sisa kuota di kartu Telkomsel kalian?

Tips Cara Mengetahui Sisa Kuota Internet Telkomsel

Di jaman yang serba digital ini memang sulit untuk memisahkan diri dari yang namanya internet.

Dan oleh karena itulah kebutuhan akan internet pun juga sangat penting dan jangan sampai kita kehabisan di saat-saat penting.

Nah pengecekan sisa kuota secara berkala patutnya selalu dilakukan supaya kalian tak perlu khawatir akan tidak punya paketan saat sedang membutuhkannya.

1. Cek Lewat Dial USSD

Cara yang umum digunakan untuk mengecek kuota internet bagi provider seluler adalah dengan menggunakan dial UMB atau USSD.

  • Buka menu panggilan atau dial di HP kalian.
  • Kemudian ketik *888# dan tekan Call/Panggil.
  • Selanjutnya balas dengan memilih menu Cek Pulsa & cek kuota.
  • Kemudian lanjut dengan pilihan Cek Kuota.
  • Terakhir kalian piih opsi Cek Kuota Internet.
  • Nah tunggu hingga informasi sisa paketan kalian muncul.

Selain dial *888#, ada juga kode USSD lain yang bisa dipakai untuk cek kuota :

  • Ketik *363# di menu panggilan dan Call.
  • Selanjutnya pilih menu Cek Status.
  • Tunggu hingga ada SMS masuk ke no kalian.
  • Disana akan ada informasi paketan Telkomsel yang aktif.

2. Cek Melalui SMS

Permintaan untuk mengetahui sisa kuota internet Telkomsel juga bisa dilakukan dengan mengirim SMS lho. Bagaimana caranya?

  • Masuk ke menu SMS atau Pesan di HP kalian.
  • Setelah itu ketik UL(spasi)INFO
  • Kirim pesan tersebut ke nomor 363
  • Tunggu selama beberapa saat sampai ada balasan.
  • Nanti akan ada SMS berisi info paketan Telkomsel kalian.

3. Cek di App MyTelkomsel

MyTelkomsel merupakan sebuah aplikasi mobile yang memudahkan para pelanggan untuk mendapatkan akses ke berbagai layanan yang mereka inginkan.

Mulai dari cek pulsa, beli paket, isi pulsa hingga cek sisa kuota bisa dilakukan di aplikasi tersebut.

  • Langsung saja kalian download dan install MyTelkomsel.
  • Kemudian buka aplikasinya dan masukkan no HP kalian.
  • Selanjutnya tunggu kode OTP masuk ke no HP.
  • Input kode verifikasinya untuk login.
  • Tunggu hingga dialihkan ke homepage MyTelkomsel.
  • Nantinya disana akan muncul jumlah sisa kuota kalian.

4. Hubungi Customer Services

Jika kalian membutuhkan bantuan untuk melihat berapa kuota internet yang dimiliki, maka bisa juga langsung menghubungi Customer Services Telkomsel.

Panggil nomor 188 untuk terhubung dengan mereka dan tanyakan seputar paket internet kalian.

Untuk setiap pangilan yang dilakukan, kalian hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp 300 saja jadi murah banget.

Tutorial Beli Paket Telkomsel

Nah jika sekiranya kuota yang kalian miliki sudah menipis dan mau habis, maka sebaiknya segera beli paketan lagi. Bagaimana caranya?

Kalian bisa beli paket dengan menghubungi dial *363# maka disana akan ada banyak pilihannya.

Selain itu kalian juga bisa buka aplikasi Mytelkomsel untuk mendapatkan banyak promo kuota murah lainnya.

Kesimpulan

Itulah beberapa cara yang bisa kalian gunakan untuk mengecek berapa sisa kuota internet yang ada di sim card Telkomsel kalian.

Dengan begitu kalian akan jadi tahu kapan waktunya untuk isi ulang dan beli paketan lagi dan jangan sampai kehabisan kuota ya.

Karena nanti kalian jadi tidak bisa mengakses internet dan tentunya tidak bisa membuka sosial media seperti Facebook, IG, TikTok maupun Youtube.

Pos Terkait:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *